Jumat, 03 Juni 2011

Hilangkan Noda Membandel Pada Kamar Mandi


Noda yang ada pada kamar mandi kadang tidak enak dipandang namun kalau sudah terlalu lama tidak dibersihkan maka akan susah untuk membersihkannya, pada kesempatan ini saya ada tips yang sudah saya praktekkan sendiri

Bahan yang dibutuhkan :
1. Asam Citrat (sering disebut citrun) murah sebungkus cuma @1000'- dapat dibeli di warung-warung yang menjual bahan-bahan kue.
2. Wadah yang terbuat dari plastik atau kaca, abis kalau logam nanti terkikis dan akan rusak
3. Spon / busa

Caranya :
Tuangkan sedikit asam citrat / citrun kedalam wadah plastik, campur bahan tadi dengan sedikit air aduk hingga larut, terus ambil spon celupkan air larutan tadi dan usapkan pada noda yang membandel biarkan beberapa saat lalu siram dgn air lenyap deh noda membandel.

Catatan :
Jangan terlalu sering digunakan karena dapat merusak nat atau garis antara keramik satu dengan yang lainnya, sebaiknya digunakan kalau noda sudah tidak bisa dibersihkan lagi.
Semoga bermanfaat...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar